1.
Ilmu Jiwa (Psychology)
Ilmu jiwa itu merupakan salah satu disiplin ilmu-ilmu sosial. Jiwa
itu abstrak, tidak dapat dilihat dan tidak dapat dipastikan dimana letaknya
didalam anatomi fisik kita. Namun secara konkret tempatnya berada dalam diri
kita. Kita tidak tahu adanya jiwa itu kecuali melalui gejala kognitif, afektif,
dan psikomotorik atau perilaku yang dipantulkannya. Secara umu psikologi adalah
ilmu pengetahuan yang meneliti dan mempelajari tingkah laku dan pengalaman dari
organisme manusia tatkala berinteraksi dengan lingkungan. Baik lingkungan diri
sendiri, manusia lain, hewan, tumbuhan biota sungai dan laut maupun benda-benda
disekitarnya.
2.
Agama (Religion)
Adapun definisi agama menurut Prof.Dr. Harun Nasution, di
antaranya:
a.
Pengakuan
terhadap adanya hubungan manusia dengan kekuatan gaib yang dipatuhi.
b.
Pengakuan
terhadap adanya kekuatan gaib yang menguasai manusia.
c.
Mengikat
diri pada suatu bentuk hidup yang mengandung pengakuan pada suatu sumber yang
berada diluar diri manusia dan mempengaruhi perbuatan manusia.
d.
Kepercayaan
pada suatu kekuatan gaib yang menimbulkan cara hidup tertentu.
e.
Suatu
sistem tingkah laku (code of conduct) yang berasal dari suatu kekuatan gaib.
f.
Pengakuan
terhadap adanya kewajiban yang diyakini bersumber pada kekuatan gaib.
g.
Pemujaan
terhadap kekuatan gaib yang timbul dari perasaan lemah dan perasaan takut
terhadap kekutan misterius yang terdapat dalam alam sekitar manusia.
h.
Ajaran
yang diwahyukan tuhan kepada manusia melalui seorang rasul.
Prof.Dr.
Harun Nasution juga menyampaikan beberapa unsur penting yang terdapat dalam
agama, sebagai berikut:
a.
Kekuatan
gaib: manusia merasa dirinya lemah dan berhajat pada kekuatan gaib itu sebagai
tempat minta tolong.
b.
Keyakinan:
manusia berkeyakinan bahwa kesejahteraan di dunia ini dan hidupnya di akhirat
tergantung pada adanya hubungan baik gengan kekuatan gaib yang dimaksud.
c.
Respons
yang bersifat emosional dari manusia: respon itu bisa mengambil bentuk perasaan
takut, seperti yang terdapat dalam agama yang premitif, atau persaan cinta
seperti yang terdapat dalam agama monoteisme.
d.
Kudus
dan suci: paham adanya yang kudus (sacred) dan suci, dalam bentuk kekuatan
gaib, dalam bentuk kitab yang mengandung ajaran agama bersangkutan dan dalam
bentuk tempat tertentu.
Agama berarti suatu ajaran yang mengandung aturan,hukum, kaidah,
historis, i’tibar serta pengetahuan tantang alam, manusia, roh, tuhan, dan
metafisika (dengan kata lain tentang natural dan super natural atau alam riil
dan gaib) baik yang datang atau sumbernya dari manusia ataupun dari tuhan yang
diperuhan oleh manusia tertentu atau masyarakat manusia dilingkungan yang
terbatas maupun yang lebih luas.
3.
Ilmu Jiwa Agama (The Psychology of religion)
Ilmu jiwa agama dalah ilmu pengetahuan yang membahas pengetahuan,
sikap dan perilaku seseorang ketika berinteraksi dengan lingkungannya
sehubungan atas keyakinan terhadap ajaran agama yang dianutnya. Untuk lebih
jelasnya apa saja ilmu pengetahuan dapat dilihat sebagai berikut:
a.
Pengetahuan
(kognitif), meliputi segala ragam dan jaringan sistem alam empiris dan
non-empiris yang trsusun dalam file serta fungsi otak dan jiwa manusia
(pikiran,perasaan,pemahaman, pengenalan, pertimbangan, sosial, insting/kemauan
mencari tuhan/agama, insting/kemauan memenuhi kebutuhan biologi, fantasi,
mencipta/berkreasi “inovasi”, berprestasi, harga diri, kata hati, dan
pengambilan keputusan).
b.
Sikap
(Attitude), meliputi penentuan prinsip-prinsip diri (fisik, mental, sosial, dan
spiritual) berdasarkan berbagai pertimbangan atas pertemuan pengetahuan empiris
dan non-empiris tersebut.
c.
Prilaku
(behavior) adalah pelahiran aktivitas jiwa raga sesuai keputusan yang
digariskan oleh sika. Dengan catatan, tingkah laku yang ditampilkan tidak selalu sesuai dengan isi
sikap jiwa. Apa yang ditanyakan oleh jiwa raga merupakan perbuatan yang terbuka
untuk diketahui orang lain.
d.
Lingkungan,
meliputi alam goib (ketuhanan, pesuruh/utusan, dan wilayahnya), alam
realitas/empiris (diri sendiri,manusia lain, hewan, tumbuh-tumbuhan, dan
benda).
e.
Agama
adalah ajaran yang menyatakan hubungan alam, manusia dengan kekuatan goib dalam
kaitannya dengan keabadian hidup.
sangat bagus untuk dibaca
BalasHapusalfa mind